• Jelajahi

    Copyright © PotretIndonesiaNews.Com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Top Ads


    Wali Kota Tanjungbalai Pimpin Rapat Evaluasi Percepatan Stunting

    Last Updated 2023-04-08T11:07:15Z

     


    *Beberkan Strategi Penanganannya

    POTRETINDONESIANEWS.com TANJUNG BALAI |||
    Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungbalai serius berupaya menurunkan angka stunting dalam rangka mendukung Pemerintah Pusat

    Jajaran Pemkot Tanjungbalai yang tergabung dalam Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) mengadakan Rapat Evaluasi Pravelansi Percepatan Penurunan Stunting. Rapat yang dipimpin langsung Wali Kota Tanjungbalai, H Waris Tholib di rumah jabatannya, Selasa (7/3)

    Waris menegaskan, menurunkan angka stunting harus didasari dengan sepenuh hati, pikiran dan kuatnya jalinan kerja sama seluruh OPD lintas sektor terkait

    “Percepatan penurunan stunting kita semua harus kompak dan dilaksanakan dengan hati dan kerja yang serius. Ini kerja tim dan dikerjakan secara bersama sama. Tidak sepihak, tetapi berbagai pihak,” tegasnya

    Wali Kota berharap hadirnya berbagai inovasi agar upaya pemenuhan gizi ibu hamil dan anak balita bisa terpenuhi.

    “Saya perintahkan Kepala Dinas Kesehatan menyampaikan pada Kepala Puskesmas memilih dan menugaskan 1 orang staf tenaga gizi untuk pendampingan balita stunting di wilayah masing masing,” sambungnya.

    Waris juga menekankan untuk mengumpulkan data menyamakan persiapan dalam rangka penilaian penurunan Stunting tahun ini.

    Data identitasnya harus jelas siapa yang stunting. Kalau sudah terdata, maka kita bisa tangani stunting ini dengan cepat. Mulailah dari lingkungan, kelurahan hingga seterusnya melaporkan perkembangan perkembangan stunting di wilayah masing-masing,” jelasnya.

    Usai memberikan pengarahan, dilanjutkan diskusi bersama dengan seluruh Camat, Kepala Bappeda, Kadis Kesehatan, Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dan Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.

    Menurut data SSGI (Survei Studi Gizi Indonesia) di Sumatera Utara angka pravelensi stunting tahun 2021 di Kota Tanjungbalai yaitu 26,1 persen dan 26,9 persen di tahun 2022. Berdasarkan data sementara dari seluruh Puskesmas di kota Tanjungbalai data Stunting berjumlah 104 orang. ||| Erni



    Editor : Zul

    Komentar
    Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
    • Wali Kota Tanjungbalai Pimpin Rapat Evaluasi Percepatan Stunting

    Terkini